Jumat, 21 Mei 2010

IPA

Beberapa kelompok polutan yang sebagai pencemar di air sebagai berikut:
1) Agen penyebab penyakit adalah organisme-organisme yang dapat menginfeksi dan menyebabkan penyakit (bakteri, Virus, cacing parasit).
2) Limbah yang memerlukan oksigen, limbah yang membutuhkan oksigen terdiri atas berbagai limbah organik yang dapat diurai oleh bakteri aerub.
3) Bahan kimia organik merupakan senyawa kimia yang mengandung atom karbon. Contohnya: pestisida, minyak pelarut pada produk pembersih.
4) Bahan kimia organik merupakan senyawa kimia yang mengandung selain karbon. Contohnya: senyawa asam, senyawa garam-garaman dan logam berat.
5) Nutrien tumbuhan merupakan senyawa-senyawa kimia yang dapat menstimulasi pertumbuhan dan ganggang (alga). Contohnya: Nitrat, Posfat dan Amonium.
6) Sedimen adalah endapan berbagai partikel padat seperti : partikel pasir, lumpur, lempung, dan batuan.
7) Bahan radio aktif mengandung atom-atom dari senyawa isotob yang tidak stabil sehingga memancarkan radiasi secara sepontan. Contohnya: uranium, radon, dan iodin.
8) Polusi yang disebabkan oleh panas disebut termal.

* Sumber-sumber polusi air dibedakan menjadi 2 yaitu:1) Sumber langsung (point sources) adalah sumber polusi yang membuang polutan langsung menuju badan atau permukaan air.2) Sumber tidak langsung (nonpoint sources) adalah sumber polusi yang berasal dari area lahan luas atau dari partikel-partikel yang terbawa udara, yang mencemari air yang melalui aliran air atau pengendapan senyawa dari atmosfir.

* Indikator polusi air
1)Fisik adalah yang ditunjukkan oleh sifat-sifat polusi air seperti: kekeruhan, bau, rasa, warna, dan suhu.
2) Kimia adalah adanya kandungan senyawa-senyawa kimia di dalam air. Contohnya: kandungan nutrisi, kandungan logam berat, oksigen terlarut, dan kebutuhan oksigen biokimia.
3) Biologi, biasanya ditunjukkan dengan adanya bakteri Escherichia Coli (E.Coli) yang dapat menyebakan penyakit muntaber, diare, dan masalah pencemaran lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar